Dalam belajar bahasa Inggris maka bisa menggunakan media buku sebagai penunjangnya. Ada beberapa rekomendasi buku belajar bahasa Inggris yang bisa kamu beli secara online atau offline.
Dengan buku ini maka kemampuan kamu dalam berbahasa Inggris bisa lebih mahir. Menariknya semua pembahasan di dalam buku ini mudah dipahami oleh setiap orang termasuk pemula sekalipun.
4 Rekomendasi Buku Belajar Bahasa Inggris Terpopuler Saat ini
Berikut adalah beberapa rekomendasi buku belajar bahasa Inggris terpopuler. Kamu bisa pilih salah satu buku mana yang sekiranya cocok dengan kamu.
Express Belajar Bahasa Inggris Hanya 6 Hari
Di dalam buku ini banyak membahas tentang dasar-dasar belajar bahasa Inggris yang mudah dipahami. Menariknya semua pembahasan ini bisa langsung dipraktekkan dalam rentan waktu seminggu ke depan.
Di dalam buku tersebut juga ada 152 halaman dan diterbitkan oleh DIVA Press. Semua halaman ini rata-rata membuat tentang adverb, noun, conjunction dan semuanya bisa dipelajari oleh semua orang termasuk pemula sekalipun.
Anti Grammar Grammar Book
Buku ini dikarang oleh Denisio Perez yang notabenenya memang guru bahasa Inggris. Di dalamnya banyak membahas tentang ketakutan setiap orang dalam mempelajari bahasa Inggris khususnya di bidang grammar.
Di dalamnya semua hal terkait grammar ini bisa dipelajari dengan mudah dan berbeda dari buku lainnya. Dengan demikian bagi kamu yang bingung atau kurang percaya diri dengan bahasa Inggris maka buku ini solusinya.
Super Easy Pintar Bahasa Inggris Ala Bimbel
Umumnya bimbel butuh biaya yang mahal dan bagi kamu yang punya dana minim maka buku ini bisa jadi pilihan terbaik. Harganya cukup terjangkau namun semua materinya sangat lengkap seperti halnya di bimbingan belajar.
Buku ini ditulis oleh Diyan Yulianto dan pertama kali diterbitkan pada tahun 2018 lewat penerbit Laksana. Di dalamnya banyak membahas tentang tenses, grammar dan kiat-kiat sukses dalam belajar bahasa Inggris.
English Grammar in Use by Raymond Murphy
English Grammar in Use oleh Raymond Murphy adalah buku panduan tata bahasa Inggris yang terkenal dan sangat direkomendasikan oleh para pengajar bahasa Inggris. Buku ini terdiri dari 145 unit yang mencakup topik tata bahasa dasar seperti tense, modal, adjective, dan adverb, serta topik yang lebih kompleks seperti passive voice, conditional sentence, dan reported speech.
Buku ini dirancang untuk membantu siswa memahami dan menguasai tata bahasa Inggris dengan baik dan memberikan pengantar yang komprehensif tentang struktur bahasa Inggris. Setiap unit memiliki penjelasan lengkap dan contoh-contoh penggunaan yang dapat membantu siswa memahami secara lebih baik. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan latihan-latihan yang dapat membantu siswa meningkatkan kemampuan mereka dalam menguasai tata bahasa Inggris.
Baca Juga: Buku novel bahasa inggris terbaru
Kesimpulan
Dalam belajar bahasa Inggris, membaca buku-buku yang tepat sangat penting untuk mengembangkan keterampilan bahasa Inggris Anda. Melalui artikel ini, Anda telah mengetahui beberapa rekomendasi buku belajar bahasa Inggris yang terkenal dan bermanfaat untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris Anda.
Sumber: visit pare